Kumpulan Semua Menteri di Istana, Apa Tujuannya Jokowi?

by -176 Views

Presiden Joko Widodo (Jokowi) melakukan rapat kabinet paripurna di Istana Negara, Jakarta, Selasa (9/1/2024). Rapat ini dihadiri Wakil Presiden K.H. Ma’ruf Amin dan seluruh menteri kabinet Indonesia maju dan kepala lembaga. Dari pantauan CNBC Indonesia, rapat paripurna yang dilakukan terkait Peningkatan Kinerja Aparatur Sipil Negara Melalui Keterpaduan Layanan Digital.

Terlihat hampir semua menteri mengikuti rapat. Mulai dari Menteri Koordinator bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, Menteri Koordinator bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan, Menteri Koordinator bidang Politik Hukum dan Keamanan Mahfud MD, hingga Menteri Koordinator bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy.

Sedangkan menteri yang hadir mulai dari Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati, Menteri BUMN Erick Thohir, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan dan lainnya. Juga kepala lembaga seperti Kepala Bapanas Arif Prasetyo Adi, Gubernur Bank Indonesia, Jaksa Agung ST Burhanuddin.